hariansurabaya.com | SURABAYA – Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi resmi menutup Pemusatan Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Pasukan Pengibar Bendera (Paskibraka) Tahun 2023, di Lobi Lantai 2 Balai Kota Surabaya, Kamis (17/8/2023) malam.
Sebanyak 98 anggota Paskibraka Kota Surabaya Tahun 2023, sukses mengibarkan bendera merah putih dalam pelaksanaan Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Republik Indonesia (RI) di halaman Balai Kota Surabaya, Kamis (17/8/2023) pagi.
“Keberhasilan ini membuktikan bahwa adik-adik semua adalah orang-orang pilihan sebagai anggota Paskibraka Kota Surabaya Tahun 2023. Ketika saya melihat tatapan mata para Paskibraka Kota Surabaya, di situ saya yakin Surabaya akan memiliki pemimpin yang adil dan luar biasa,” kata Wali Kota Eri.
Kemudian, Wali Kota Eri lantas mengajak Paskibraka Kota Surabaya Tahun 2023 untuk terus menjaga semangat kebangsaan. Ia berharap, semua anggota Paskibraka Tahun 2023 mampu menjadi generasi penerus bangsa yang disiplin, menjunjung nilai-nilai kebangsaan, cinta tanah air, persatuan dan kesatuan, serta terus meningkatkan wawasan kebangsaan.
“Terima kasih atas waktu, tenaga, dan pikiran yang telah adik-adik dedikasikan untuk bangsa dan negara. Kurang lebih selama 14 hari, kalian telah mengikuti pemusatan pendidikan dan pelatihan dengan disiplin, sehingga dapat melaksanakan tugas pengibaran bendera dengan sangat baik,” ujar dia.
Mewakili Pemkot Surabaya, Wali Kota Eri juga menyampaikan terima kasih kepada Kogartap III, dan seluruh pihak yang telah membantu pelaksanaan Diklat Paskibraka Tahun 2023. Sebab, menurutnya, para pelatih Paskibraka Kota Surabaya Tahun 2023 telah membimbing dan menuntun mereka untuk menjaga kedisiplinan.
“Maka saya minta jangan lupakan jasa para pelatih sampai kapan pun. Tolong jaga rasa kekeluargaan, hormati para pelatih semuanya. Nanti, ketika adik-adik kembali ke sekolah, maka tancapkan semangat merah putih Indonesia ke dalam dada kita,” tegas dia.
Sementara itu, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kota Surabaya, Maria Theresia Ekawati Rahayu menyampaikan laporan pelaksanaan kegiatan. Diklat Paskibraka Kota Surabaya Tahun 2023 dilaksanakan mulai 4-17 Agustus 2023 bertempat di halaman Balai Kota Surabaya untuk latihan baris-berbaris.
“Materi yang disampaikan pagi hari adalah baris-berbaris oleh tim pelatih dari Kogartap III Surabaya, kemudian malam hari diberikan materi mengenai Wawasan Kebangsan Kepemimpinan dan Kebaskibrakaan oleh Forkopimda Kota Surabaya,” kata Yayuk sapaan akrabnya.
Selanjutnya telah dilakukan pengukuhan calon Paskibraka Kota Surabaya menjadi Paskibraka Kota Surabaya oleh Wali Kota Eri pada 15 Agustus 2023. Paskibraka Kota Surabaya telah mengikuti gladi bersih Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) pada 16 Agustus 2023 di halaman Balai Kota Surabaya.
Selanjutnya pada 17 Agustus 2023, Yayuk menyampaikan bahwa Paskibraka Kota Surabaya Tahun 2023 telah melaksanakan pengibaran bendera merah putih pada Upacara HUT ke-78 RI di halaman Balai Kota Surabaya.
“Atas nama Paskibraka Kota Surabaya dan tim pelatih, kami mengucapkan terima kasih atas perhatian dan fasilitas yang telah diberikan oleh Wali Kota Eri kepada Paskibraka Kota Surabaya Tahun 2023,” ujar dia.
Rahmania Widiarti, Anggota Paskibraka Kota Surabaya Tahun 2023 menyampaikan terima kasih kepada Wali Kota Eri, para pelatih, jajaran pemkot dan Forkopimda Surabaya yang telah memberikan ilmu, pengalaman, serta kenangan berharga bagi Paskibraka Kota Surabaya Tahun 2023.
“Saya mengucapkan terima kasih banyak kepada Kota Surabaya yang telah memberikan kesempatan bagi kami untuk bisa menjadi anggota Paskibraka Kota Surabaya. Banyak hal baru yang kami dapatkan, ini merupakan pengalaman berharga bagi saya dan teman-teman. Semoga ke depannya kita terus menjaga kekompakan, serta bisa mengimplementasikan apa yang sudah kami dapatkan untuk Kota Surabaya,” pungkasnya. (ac)