SURABAYA – Banyak cara dapat dilakukan untuk menarik minat konsumen. Salah satunya dengan momen Harbolnas 12.12 pada Desember ini, Infinix turut meramaikan momen tersebut dengan kembali mengadakan program potongan harga yakni slash it.
Mengusung tagline Infinix Year and Surprise, Infinix memberikan diskon hingga 90 persen untuk produk-produknya, antara lain Infinix HOT S3X, Infinix HOT 6 PRO, Infinix HOT S3, dan Infinix Note 4.
SEA Regional Head Infinix Mobility, Marcia Sun mengatakan, pihaknya optimis bahwa program Slash It mampu menyempurnakan kesuksesan penjualan sebelumnya.
“Berbekal kesuksesan Flash sale yang telah kami adakan beberapa waktu terakhir, kami optimis bahwa program kami selanjutnya yakni Slash It mampu menyempurnakan kesuksesan penjualan sebelumnya, melalui situasi yang demikian, kami percaya jajaran ponsel pintar unggulan Infinix layak untuk diperhitungkan,” jelasnya.
Pada campaign 11.11 sebelumnya, penjualan Infinix mengalami peningkatan hingga 28 persen dari bulan sebelumnya. Dari data tersebut menunjukan bahwa jajaran smartphone Infinix masih mendapat tempat tersendiri di kalangan masyarakat, khususnya bagi para X-Fans (Pelanggan setia Infinix).
“Melihat jumlah penjualan unit smartphone Infinix yang terus meningkat, kami yakin bahwa program Slash It Harbolnas 12.12 pada periode Desember 2018 ini akan menunjukkan hasil penjualan smartphone kelas menengah yang semakin meningkat,” tambahnya.
Jadwal Slash It akan hadir pada tanggal 06 Desember, 10 Desember, 11 Desember dan pada puncak Harbolnas 12.12, yakni 12 Desember 2018. (indra)