Pameran Kolaborasi MAKI Jatim dan Pemprov Jatim, Wujud Nyata Dukungan untuk UMKM Lokal

6 views

hariansurabaya.com | SURABAYA – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-80 Provinsi Jawa Timur, MAKI Jawa Timur menggelar pameran besar sebagai bentuk aktualisasi nyata dari kolaborasi positif bersama Pemerintah Provinsi Jawa Timur.

Dalam sambutannya, Heru selaku perwakilan MAKI Jawa Timur menyampaikan rasa syukur atas terselenggaranya kegiatan ini yang menjadi wadah bagi pelaku UMKM dan masyarakat luas untuk berpartisipasi dan memajukan ekonomi daerah.

“Pameran ini merupakan bentuk nyata kolaborasi positif antara MAKI Jawa Timur dengan Pemerintah Provinsi Jawa Timur. Kegiatan ini kami selenggarakan untuk membantu masyarakat Jawa Timur, bukan semata mencari keuntungan,” ujar Heru.

Heru menegaskan, MAKI Jawa Timur berkomitmen memberikan ruang seluas-luasnya kepada pelaku usaha lokal tanpa memberatkan biaya partisipasi.

“Kami ingin menyampaikan bahwa 30 persen peserta pameran ini mendapatkan fasilitas gratis. Tidak semua harus berbayar. Ini menjadi syiar utama kami, karena kami masih melihat banyak event serupa yang memberlakukan biaya tinggi. Sudah saatnya kita bangga menjadi masyarakat Jawa Timur dan berkontribusi nyata bagi daerah sendiri,” tegasnya.

Fasilitas Gratis dan Ragam Kegiatan

Selain pameran produk unggulan daerah, kegiatan ini juga diisi dengan berbagai lomba seperti lomba mewarnai yang diikuti lebih dari 300 peserta, serta lomba fashion yang melibatkan hampir 100 peserta secara gratis.

Tak hanya itu, akan digelar pula deklarasi anti perundungan (bullying) pada Sabtu pukul 11.30 WIB, yang diikuti siswa dan guru dari berbagai SMP, SMA, dan SMK di Jawa Timur.

Acara juga diramaikan dengan kegiatan “Pangeran Family Run” sejauh 5 kilometer pada Minggu pagi. Pemerintah Provinsi Jawa Timur turut memberikan berbagai hadiah menarik, mulai dari motor listrik, televisi, hingga lemari es.

Dukungan Penuh dari Berbagai Dinas

Heru menyampaikan apresiasi kepada sejumlah instansi yang turut serta dalam kegiatan ini, antara lain:

Dinas Kehutanan Provinsi Jawa Timur

Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga

Dinas Sumber Daya Air

Dinas Koperasi dan UKM

Dinas Kelautan dan Perikanan

Dinas Sosial

Biro Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Setdaprov Jatim

Selain itu, Bupati Pasuruan juga berkenan mendukung dan ikut berpartisipasi dalam kegiatan pameran kali ini.

Menargetkan 2.000 Pengunjung per Hari

Dalam wawancara terpisah, Heru mengungkapkan bahwa pihaknya menargetkan minimal 2.000 pengunjung setiap hari.

“Kami sudah menyampaikan ke semua kepala dinas dan BPD untuk mengirim minimal 30 staf per hari. Kalau diakumulasi, target 2.000 pengunjung per hari sangat mungkin tercapai,” jelasnya.

Heru menambahkan, tahun sebelumnya kegiatan serupa bahkan berhasil memfasilitasi transaksi hingga ke luar negeri. Ia berharap momentum ini dapat mendorong pelaku UMKM naik kelas.

Menutup sambutannya, Heru juga mengumumkan bahwa Makin Jawa Timur tengah mengembangkan konsep layanan terpadu “Warung Stop Service” untuk pengurusan haji dan umrah.

“Nantinya, masyarakat cukup datang ke satu tempat, semua urusan haji dan umrah bisa selesai, termasuk vaksinasi. Ini bentuk pengabdian kami kepada masyarakat Jawa Timur,” ujarnya.

Heru menegaskan bahwa Makin Jawa Timur tidak pernah lelah berinovasi dan akan terus berkomitmen mengabdi kepada masyarakat.

“Kami tidak pernah mengejar matahari, artinya kami tidak akan berhenti berbuat untuk masyarakat. Itulah fungsi dan semangat utama Makin Jawa Timur,” pungkasnya. (acs)