Menangi Lomba Faber-Castell, Siswa SDN Kertajaya Puja Terbang ke Thailand

1,281 views

SURABAYA – 8 siswa terpilih menjadi pemenang utama dari kegiatan Family Art Competitions yang diadakan Faber-Castell. Dalam penyelenggaraannya, kegiatan ini telah diikuti oleh peserta 36.552 peserta yang berasal dari 32 kota di Indonesia.

Coordinator Promotion PT Faber-Castell International Indonesia area Jawa Timur Samiati, mengungkapkan, para pemenang ini memperoleh hadiah utama yakni berwisata ke Bangkok Thailand, yang dilaksanakan pada September.

“Per-anak, nantinya akan didampingi 1 orang tua, ini tentunya akan menjadi momentum yang sangat baik bagi hubungan anak dan orang tua, dimana kali ini anak yang mengajak orang tua berlibur, dimana hadiah tersebut diperoleh dari kreativitas si anak,” terang wanita berhijab ini saat dijumpai dalam penyerahan hadiah secara simbolis kepada pemenang di Surabaya, Senin (3/9/2018).

Dari delapan pemenang tersebut terdapat satu siswa asal Surabaya, yakni Sabrina Syahla Gadis Limarianto. Sabrina merupakan siswa kelas 4 SDN Kertajaya Pucang Jajar (Puja).

“Sabrina pemenang yang mewakili area Jawa Timur, Bali, Kupang, dan Lombok. Karyanya sangat luar biasa. Sabrina mampu mengimplementasikan dengan baik bagaimana Thailand itu lewat karyanya. Tema kita kali ini memang Go To Thailand, sesuai dengan hadiah utama,” ujar wanita yang karib disapa Sammy ini.

Lebih lanjut Sammy mengungkapkan, dengan digelarnya Family Art Competitions diharapkan akan terus melahirkan generasi emas di bidang seni.

“Bahwa berprestasi tidak hanya lewat jalur akademik tapi juga bisa lewat seni. Bisa menjadi kebanggaan bagi keluarga,” imbuhnya.

Sabrina sendiri cukup senang karyanya bisa memenangi Family Art Competitions yang digelar Faber-Castell. Bahkan dirinya sudah tak sabar untuk mengajak sang mama tercinta terbang ke Thailand.

“Senang sekali nanti bisa jalan-jalan ke Thailand bareng mama,” ujar siswa yang bercita-cita menjadi desainer ini.

Sementara itu, Kepala Sekolah SDN Kertajaya Pucang Jajar Suroso menuturkan, turut berbahagia atas prestasi yang berhasil diraih anak didiknya. Ia berharap kemenangan Sabrina ini memberikan motivasi bagi siswa lainnya untuk mencetak prestasi.

“Tadi setelah upacara kita menggelar ceremonial untuk menyambut kemenangan Sabrina. Ini sekaligus untuk memotivasi siswa lainnya, memacu semangat mereka agar tidak putus asa dalam meraih prestasi,” tukas Suroso.

Lomba Family Art Competitions telah diadakan pada kurun waktu November 2017-April 2018 silam. Lomba ini bertujuan untuk mendorong keterlibatan dan kerjasama antara orang tua dan anak untuk bersama-sama membuat prakarya dengan menggunakan produk Connectorpen Faber-Castell, di tengah maraknya digitalisasi media saat ini.(rur)