Romy Rafael Temu Kangen Penggemar di Surabaya, sambil mengedukasi pentingnya memilih alas kaki yang sehat

104 views
Tunjungan Plaza 4 Surabaya
Romy Rafael bersama istri berbagi pengalaman dalam memilih alas kaki yang sehat (foto koleksi avy hsc)

Surabaya, hariansurabaya.com – Setelah 2 tahun tidak menyapa para penggemarnya dikarenakan pandemi. Hari ini Romy Rafael secara spesial berjumpa secara langsung dengan para fans-nya di Surabaya bersama istri tercinta yaitu Ury Rafael, bertempat di counter Bocorocco SOGO Tunjungan Plaza 4 Surabaya.

Dengan mengambil tema “Temu Kangen”, ternyata acara kali ini merupakan tujuan Romy dan istri untuk bertemu kembali dengan para penggemar, sahabat, rekan dan keluarga yang sudah lama tidak berjumpa pasca pandemi. Terutama yang tinggal di Surabaya. Disamping itu, Romy dan istri juga punya tujuan ingin mengedukasi masyarakat tentang pentingnya alas kaki yang nyaman untuk penampilan yang prima. Dengan berbagi pengalaman pengalaman pribadi bagaimana awal dia menemukan merk sepatu yang pas dan sehat buat kaki. Apalagi kalau bukan merk Bocorocco.

“Saya memakai sepatu Bocorocco bukan karena saya BA (brand ambassador)-nya. Justru jauh sebelumnya saya sudah memakai Bocorocco karena memang enak dipakai dan nyaman di kaki. Sehingga saya bisa bercerita dan berbagi pengalaman kepada semuanya.”tutur Romy.

Tapi beda dengan Ury Rafael sang istri. Yang mempunyai kebiasaan memakai sepatu high heel minimal 14 cm. Karena menurut dia, kurang pede kalau tidak menggunakan sepatu bertumit tinggi. Akibatnya, tulang lutut sering bermasalah sampai harus di suntik supaya tidak sakit.

“Tapi setelah saya menggunakan sepatu Bocorocco, berpengaruh banget pada tulang lutut yang sekarang hampir tidak pernah bermasalah lagi.” jelas Ury yang diiyakan juga oleh suaminya, Rafael.

Bocorocco
Sepatu Bocorocco dengan berbagai model (foto koleksi avy hsc)

Dimas selaku Brand Manager yang pada siang itu bertugas memandu acara menjelaskan bahwa ada kabar baik atau informasi penting mengenai teknologi terkini yang diaplikasikan pada alas kaki. Tentunya hal tersebut perlu digaungkan dari kota ke kota. Salah satunya adalah Kota Surabaya sebagai kota padat penduduk yang perlu memahami tentang pillow
concept technology dari Bocorocco yang dapat membantu aktivitas sehari-hari. Alas kaki
ternyaman sedunia ini bisa diaplikasikan pada kegiatan apapun yang masyarakat butuhkan.
Bocorocco terus memberikan inovasi pada dunia teknologi, fashion, dan kesehatan dengan berbagai macam artikel alas kaki yang variatif.

Surabaya merupakan kota kedua setelah Jakarta yang beruntung dilewati acara promo dan campaign tour antar kota di wilayah Indonesia. Sehingga masyarakat yang merasakan nyamannya dari alas kaki yang memiliki 9 insole terbaik di dunia ini akan dapat merasakan promo Beli 2 Gratis Sekeluarga. Tujuannya juga supaya masyarakat Indonesia terus memperhatikan kesehatannya dengan dimulai dari kesadaran memakai alas kaki yang tepat untuk hari-hari yang semakin produktif dan sehat.(ac)