Salma Juara Indonesia Idol 2023

40 views
Salma Juara Indonesia Idol 2023
Salma Juara Indonesia Idol 2023

hariansurabaya.com | JAKARTA – Salma Salsabil dinobatkan sebagai juara Indonesia Idol 2023 dalam Result & Reunion Indonesian Idol 2023 atau Musim XII pada Senin (22/05/2023) tadi malam.

Salma mengungguli pesaingnya yakni Nabila Taqiyyah.  Dimana keduanya, baik Salma maupun Nabila telah memberikan penampilan apik dan konsisten sepanjang Indonesian Idol 2023. Bahkan mereka membuat para juri puas dan kagum. Tapi memang hanya satu yang berhak menjadi pemenang Indonesian Idol 2023.

Penampilan solo mereka semalam juga cukup membius para penonton yang hadir di studio RCTI Kebun Jeruk. Dimana Nabila tampil membawakan lagu “Here’s Your Perfect” dari Jamie Miller. Sedangkan Salma yang tampil energik membawakan lagu “Just The Way You Are” yang dipopulerkan Bruno Mars.

Setelah Salma dan Nabila tampil solo bergantian, tibalah Boy William yang bertindak sebagai host langsung membacakan pengumuman pemenang.

“The Winner is Salmaaaaa. Selamat untuk Salma.” Teriak Boy, disambut sorak sorai supporter Salma baik di tribun maupun di samping panggung.

Otomatis Salma memboyong hadiah uang sebesar 150 juta rupiah dan 1 unit mobil dari RCTI. Dan tidak lupa Boy juga memberikan selamat kepada Nabila yang menjadi pemenang runner up yang berhak hadiah uang 100 juta rupiah dan 1 unit mobil.

Seperti kita ketahui, Salma merupakan kontestan Indonesian Idol asal Probolinggo, Jawa Timur. Dia tercatat sebagai mahasiswi Fakultas Penyajian Musik di Institut Seni Indonesia (ISI), Yogyakarta.

Sejak awal penampilannya di Indonesian Idol, Salma sudah mencuri perhatian para juri. Dia memiliki ciri khas suara yang kuat dan dapat membuat lagu menjadi sangat special versi Salma. Tak jarang Salma mendapat lima standing ovation dari para juri. Salah satu pujian yang kerap diberikan juri Indonesian Idol adalah Salma memiliki musikalitas yang tinggi.(ac)