Hartono Raya Motor Surabaya Menjadi Dealer Pertama di Jawa Timur Kantongi Sertifikasi Body and Paint dari Mercedes-Benz AG Jerman

150 views
Hartono Raya Motor Surabaya Menjadi Dealer Pertama di Jawa Timur Kantongi Sertifikasi Body and Paint dari Mercedes-Benz AG Jerman
Hartono Raya Motor Surabaya Menjadi Dealer Pertama di Jawa Timur Kantongi Sertifikasi Body and Paint dari Mercedes-Benz AG Jerman

hariansurabaya.com | SURABAYA – PT Hartono Raya Motor Surabaya (HRM) dengan bangga menyatakan sebagai dealer resmi Mercedes-Benz pertama di Jawa Timur yang berhasil meraih sertifikasi Global untuk fasilitas Body & Paint dari Mercedes-Benz AG, Jerman.

Sertifikasi ini diperoleh setelah PT Hartono Raya Motor Surabaya melalui serangkaian evaluasi ketat yang dilakukan langsung oleh staf ahli dari Mercedes-Benz AG. Kualifikasi yang dinilai mencakup berbagai aspek, mulai dari proses perbaikan, kualifikasi teknisi, standar peralatan, material perbaikan, hingga proses dokumentasi dan administrasi.

Dengan meraih sertifikasi ini, PT Hartono Raya Motor Surabaya tidak hanya menjadi dealer resmi Mercedes-Benz ketujuh di Indonesia tetapi juga menjadi yang pertama di Jawa Timur yang memperoleh sertifikasi Body & Paint dari Mercedes-Benz AG, Jerman.

Proses perbaikan bodi mobil dimulai dengan diagnosis kerusakan yang menghasilkan informasi menyeluruh kepada pemilik kendaraan mengenai perbaikan yang dibutuhkan. Departemen yang menangani body kemudian melakukan pekerjaan dengan presisi untuk mengembalikan bentuk bagian bodi menjadi utuh seperti semula.

Proses selanjutnya ada di departemen paint, yang melakukan proses pengecatan dengan tujuan mengembalikan warna asli kendaraan. Tim Body & Paint menggunakan material yang disupply oleh Axalta, mitra yang telah disetujui oleh Mercedes-Benz AG. Teknologi cat premium yang digunakan adalah teknologi terkini dengan bahan dasar air (waterborne), dan cat pelapis akhir (clear coat) dengan formulasi khusus yang tahan terhadap goresan.

Hartoyo Yuwono, General Manager PT Hartono Raya Motor Surabaya, menyatakan kebanggaannya atas penganugerahan sertifikasi Body & Paint dari Mercedes-Benz AG, Jerman.

“Kami yakin dengan bengkel Body & Paint bersertifikasi, kami dapat memberikan layanan premium Mercedes-Benz yang sesuai dengan Best-Customer-Experience.”

Tambah Hartoyo, sejak resmi dibuka layanan Body & Paint September kemarin. Sudah lebih dari 75 unit mobil yang memilih jasa tersebut. Hasilnya cukup memuaskan konsumen dan hampir tidak ada keluhan.

Selain itu, PT Hartono Raya Motor Surabaya juga tekah menjalin kerjasama dengan asuransi ternama, sehingga pelanggan tidak perlu kesulitan dalam urusan administrasi klaim asuransinya.

Untuk menyempurnakan layanan yang telah ada, PT Hartono Raya Motor Surabaya juga memberikan garansi selama dua tahun dengan tujuan memberikan ketenangan dan kenyamanan kepada para pelanggan setia Mercedes-Benz.(ac)